×

Flintkote Manfaat Cat yang Mengandung Bitumen (Aspal)

Senin, 26 Oktober 2020 | 00:00:00

Seiv Collection

Sering kita jumpai produk cat yang mengandung Bitumen terutama pada produk Water Proofing Solven Base yang bermanfaat untuk melindungi substrat dari rembesan air. Beberapa manfaat yang lebih besar dari produk cat yang berbahan dasar Bituminous yang mempunyai karakteristik mampu menahan karat, daya rekat yang baik, dapat menahan air, cepat kering dan tahan panas (sampai 120°C).                                
                                
Produk yang berbahan dasar Bitumen ada yang diproduksi dengan Bitumen sebagai bahan utama, tapi ada juga yang dikombinasi dengan material lain, bahkan ada yang menjadi campuran polimer seperti Bitumen Polyurethane yang memiliki kekuatan yang sangat baik sebagai Water Proofing.      

                                       
"SEIV Flintkote", merupakan produk PT. SEIV Indonesia yang tertua dan sangat dikenal manfaatnya di seluruh Indonesia berbahan dasar utama Bitumen yang berkualitas tinggi yang sudah dimodifikasi, sehingga menjadikan produk ini dalam hal kualitas tidak tergantikan sampai kini.                                 
                                
"SEIV Flintkote", pada industri kayu sering dipakai sebagai pewarna alami untuk mendapatkan warna-warna kayu sepeti jati, Brown, Light Mahoni dan sebagainya, karena disamping mewarnai juga mempunyai manfaat melindungi kayu dari serangan rayap, sehingga perabotan interior yang terbuat dari kayu jadi tahan lama. Dalam beberapa pemakaian spesial seperti untuk tangki yang tertanam dalam tanah, bagian chasis kendaraan terutama kendaraan yang sering beroperasi di pinggir laut sangat direkomendasi untuk memakai produk ini. Para nelayan-pun berlomba-lomba memakai produk ini sebagai pelapis anti bocor perahu mereka.                                
                                
Walaupun produk "SEIV Flintkote" dengan banyak manfaat, tetapi tetap harus memperhatikan cara menggunakannya, misalnya pada bagian yang rawan bocor atau karat sebaiknya tebal dicat dengan konsumsi 1 kilogram (kg)/1-2 meter kubik (m²), lihat petunjuk pemakaian.

Ini dia video tutorial menggunakan produk cat SEIV Flinkote Undercover Agent:

          
Semoga informasi ini bermanfaat membuat lebih cerdas lagi dalam merawat semua aset kesayangan kita.