×

Inspirasi Furnitur Multifungsi Untuk Ruang Santai

Kamis, 18 Juli 2024 | 08:29:00

SEIV Paint – Memiliki ruang santai di rumah bisa difungsikan sebagai tempat berkumpul dan mengobrol bersama keluarga serta teman-teman. Atau untuk sekedar ruang membaca buku atau menonton film. Untuk memaksimalkan fungsi dan kenyamanan ruang santai, menggunakan furnitur multifungsi bisa menjadi solusi yang cerdas.

Dengan berkembangnya zaman, furnitur multifungsi pun hadir untuk memenuhi kebutuhan pada interior rumah dengan berbagai macam fungsinya.

Model furnitur multifungsi pun juga punya bentuk yang lebih proporsional sehingga mudah untuk diletakkan pada ruang santai dan membuat ruang santai menjadi lebih menarik. Berikut adalah inspirasi furnitur multifungsi yang bisa digunakan pada ruang santai.

1. Bangku Penyimpanan dengan Berbagai Fungsi

Bangku penyimpanan adalah salah satu furnitur multifungsi yang bisa ditempatkan diberbagai ruangan di rumahmu. Bentuknya yang kecil dan ringkas membuat furnitur multifungsi ini bisa dimanfaatkan untuk mengisi ruang santai agar lebih menarik dan tertata dengan rapih. Selain memiliki fungsi sebagai ruang penyimpanan, penampilan bangku penyimpanan yang unik dan memikat membuat furnitur multifungsi ini berfungsi sebagai elemen dekor ruangan yang menarik.

2. Bangku Serbaguna

Kursi yang dibuat khusus merupakan bukan kursi biasa. Kursi yang dapat memenuhi kebutuhan dapat dirubah menjadi tangga, tempat meletakkan pajangan ataupun vas bunga dan meja tempat makan. Dengan bangku serbaguna ini, bisa memanfaatkan untuk menyimpan berbagai ornamen menarik untuk dekorasi ruangan menjadi lebih menarik. Misalnya kursi ini menjadi tempat untuk menaruh tanaman sintetis, buku atau barang-barang kecil lainnya.

3. Rak Buku dan Meja Belajar/Kerja

Bagi kalian yang rajin dan suka membaca tetapi tidak memiliki ruang untuk buku, bisa pertimbangkan rak buku bergaya dengan unit belajar ataupun tempat untuk bekerja di rumah. Desain furnitur multiguna ini dapat disesuaikan dengan ruang, preferensi dan kebutuhan penyimpanan yang dibutuhkan. Rak buku dengan meja belajar/kerja yang menyatu seluruh unit dapat menjadi pilihan yang tepat untuk furnitur multifungsi di ruang santai.

4. Meja Lipat

Meja lipat bisa menjadi furnitur multifungsi yang sesuai ditempatkan di ruangan mana saja, termasuk di ruang santai. Biasanya, meja lipat memiliki desain yang minimalis sehingga mudah dikombinasikan dengan berbagai tema suasana ruangan. Meja lipat mudah digunakan dan mudah dirapihkan serta disimpan di area bawah sofa. Meja lipat sangat dibutuhkan ketika bersantai seperti sedang mengopi, membaca buku dan lain-lain.

5. Kabinet Multifungsi

Kabinet dengan pintu dan laci yang bisa digunakan untuk berbagai keperluan, seperti menyimpan buku, peralatan media atau bahkan sebagai bar mini. Desain yang multifungsi ini membuat kabinet menjadi pilihan yang sangat efisien untuk ruang santai.

Untuk melengkapi dekorasi ruang santai, terdapat tips memilih furnitur multifungsi antara lain:

- Ukuran dan Skala: Pastikan perabot sesuai dengan luas ruangan.

- Desain dan Estetika: Pilih furnitur yang sesuai dengan gaya dekorasi ruang santai yang diinginkan agar tampak selaras dan menarik.

- Kualitas dan Kekuatan: Pastikan furnitur multifungsi yang dipilih terbuat dari bahan yang kuat dan tahan lama.

- Kemudahan Penggunaan: Furnitur harus menunjang kebutuhan pemilik rumah pada ruang santai.

Menggunakan furnitur multifungsi tidak hanya membantu memaksimalkan penggunaan ruang, tetapi juga bisa membuat ruang santai menjadi lebih rapi dan terorganisir. Dengan memilih furnitur yang tepat, bisa menciptakan ruang santai yang nyaman, fungsional dan bergaya. Untuk menciptakan tampilan ruang santai menjadi lebih menarik gunakan Magnolite sebagai cat interior dari SEIV Paint yang dapat menampilkan warna yang indah. Hasil permukaan yang cepat kering, halus merata, warnanya yang tahan lama, tidak mudah pudar, tanpa merkuri dan timbal serta anti jamur.

 

 

Penulis: Sultan

Desain Gambar: Gilang