×

Mau Bikin Aksesoris Dinding Dengan Motif Marmer? Yuk Lakakun Hal Ini

Senin, 17 Oktober 2022 | 08:39:00

SEIV Paint - Halo Sobat Seivers, dengan adanya pameran Decorintex 2022 dan International Flooring Technology (IFT) 2022 kemarin, banyak yang menanyakan dan tertarik dengan panel-panel motif marmer yang di pajang di booth SEIV Paint. Pengunjung yang datang ke booth SEIV Paint kemarin baru mengetahui bahwa aksesoris dinding dan lantai bisa dilakukan dengan cara pengecatan motif marmer.

 

Dengan banyaknya minat masyarakat yang ingin mengetahui panel motif marmer, kali ini mimin akan memberikan cara aplikasi epoxy pada panel (aksesoris dinding) dengan motif marmer. Untuk pengecatan pada panel, kita akan menggunakan produk SEIV Polypox Epoxy Flooring System.

 

Sebagai informasi, SEIV Polypox Epoxy Flooring System adalah produk unggulan yang fokus pada pengecatan lantai dengan tujuan untuk melindungi lantai dan memperpanjang umur lantai agar lantai tahan terhadap tempaan beban berat, tahan terhadap tumpahan zat kimia rumah tangga, tahan abrasi dari benda keras yang melewatinya, higienis dan mudah dibersihkan.

 

Langsung aja ya Sobat Seivers simak cara pengecatan pada panel dengan motif marmer. Yang pertama, pengecatan pada panel menggunakan Glass Reinforced Concrete (GRC). Awal mula siapkan panel GRC sesuai ukuran yang diinginkan pada bingkai, cat SEIV Polypox Epoxy Flooring System warna putih dan hitam (tergantung kesukaan warna kalian), masking tape, besi pengaduk, sedotan atau tusuk gigi, sarung tangan karet dan beberapa teko besar (ukuran 1 liter) serta kecil (ukuran 500 mililiter).

 

Kemudian, letakkan panel GRC pada meja dan gunakan masking tape pada semua sisi samping GRC dengan ukuran ketebalan 1-2 milimeter (mm). Jika sudah, bersihkan bagian panel yang ingin dicat.

 

Selanjutnya, lakukan pencampuran cat SEIV Polypox Epoxy Flooring System warna putih (1 liter) dengan warna hitam (400 mililiter) dan dicampurkan lalu tuangkan pada beberapa teko kecil (bisa mendapat kurang lebih empat (4) teko  (kecil) warna pencampuran putih dan hitam). Penting, untuk pencampuran warna putih dan hitam, tuangkan warna hitam sedikit saja. Bila pencampuran warna hitam berlebihan maka, warna putih akan menjadi warna hitam pekat.

 

Langkah selanjutnya, tuangkan bahan cat Polypox Epoxy Flooring System yang sudah dicampur pada panel GRC. Untuk motif, bisa melakukan dengan kreatifitas Sobat Seivers, bisa menuangkan dengan arah vertikal, arah horizontal, abstrak dan lain-lain. Tuangkan semua bahan cat Polypox Epoxy Flooring System pada panel GRC dengan pola yang disuka hingga merata.

 

Jika terdapat gelembung udara, gunakan sedotan atau tusuk gigi untuk memecahkan agar cat bisa merata dengan baik. Bila sudah, tunggu bahan cat yang dituang sampai self leveling (meratakan sendiri) dan merata menyeluruh kurang lebih 2-3 jam. Setelah 2-3 jam, buka semua masking tape pada panel GRC dan cat akan menurun pada semua sisi samping. Ratakan cat dengan jari tangan atau kuas untuk menutupi permukaan semua sisi samping panel GRC.

 

Langkah selanjutnya, tunggu cat kering sempurna selama 1 hari lamanya. Jika sudah kering sempurna, pasang panel GRC motif marmer pada bingkai. Bila sudah dipasang, pajang bingkai (panel GRC motif marmer) pada dinding yang ingin kalian inginkan. Misalnya di ruang tamu, ruang makan, ruang dapur, ruang tidur dan lain-lainnya. Dengan kreasi Sobat Seivers, dinding rumah menjadi menarik, indah dan estetik. Silakan mencoba di rumah Sobat Seivers…

 

Hasil aplikasi SEIV Polypox Epoxy Flooring System membuat bingkai menggunakan panel Glass Reinforced Concrete (GRC) dengan motif marmer: